Pengaruh Manajemen Pengelolaan Modal Kerja Terhadap Profitabilitas Pada Umkm Keramik Dinoyo Kota Malang
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh manajemen modal kerja (perputaran kas, piutang dan persediaan) pada tingkat profitabilitas perusahaan UMKM Keramik Dinoyo di Kota Malang. Penelitian ini menggunakan data kuantitatif yaitu dengan mengamati dan mempelajari modal kerja dari UMKM Keramik Dinoyo Kota Malang. Analisis data penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linear berganda. Jumlah sampel penelitian ini adalah 30 orang. Penelitian ini memberikan hasil bahwa secara parsial perputaran kas memiliki pengaruh terhadap profitabilitas. Sementara itu, perputaran piutang juga memiliki pengaruh terhadap profitabilitas. Sedangkan, perputaran persediaan tidak memiliki pengaruh yang signifikan pada perusahaan UMKM Keramik Dinoyo Kota Malang.
Collections
- Skripsi [750]