Konstruksi Pesan Pendidikan pada Web Series Little Mom (Analisis Semiotika Roland Barthes)
Abstract
Dunia film di Indonesia terus mengalami perkembangan. Web series merupakan salah satu bentuk film yang populer dengan judul web series Little Mom. Web series ini memiliki konstruksi pesan pendidikan tentang kehidupan remaja dengan segala permasalahannya. Dengan adanya konstruksi pesan pendidikan yang ditunjukkan dianalisis menggunakan teori semiotika menurut Roland Barthes. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui konstruksi pesan pendidikan pada web series Little Mom.
Penelitian tersebut merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Penelitian ini menggunakan objek berupa potongan web series Little Mom dengan fokus penelitian berupa konstruksi pesan pendidikan. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa teknik dokumentasi dan studi pustaka. Analisis data dalam penelitian ini terdiri dari tiga tahap, yaitu (1) klasifikasi data, (2) signifikansi semiotika, dan (3) hasil yang dicapai.
Hasil dari penelitian ini berupa lima kategori yang menunjukkan adanya konstruksi pesan pendidikan dalam web series Little Mom, yaitu (1) nilai kejujuran, (2) nilai tanggung jawab, (3) nilai kemandirian, (4) nilai kepedulian, dan (5) nilai bersahabat. Nilai kejujuran berkaitan dengan berkata sesuai dengan kebenaran. Nilai tanggung jawab berkaitan dengan siap menerima resiko perbuatannya. Nilai kemandirian berkaitan dengan tidak bergantung pada orang lain. Nilai kepedulian berkaitan dengan membantu situasi sulit yang dihadapi orang lain. Sementara itu, nilai bersabat berkaitan dengan mau menjadi pendengar yang baik.
Collections
- Skripsi [178]