Efektivitas Pengelolaan Modal Kerja Dalam Meningkatkan Laba Usaha Di UMKM Ness Clothes Di Kota Malang
Abstract
Di Era globalisasi sekarang ini persaingan perusahaan antara perusahaan semakin ketat yang dimana perusahaan dituntut agar berlomba-lomba dalam mencapai target dan tujuan, yang dijalankan sesuai dengan kebijakan dan perencanaan perusahaan. Di dalam suatu perusahaan tentunya sangat membutuhkan adanya pengorganisasian yang dapat berjalan secara efektif guna melancarkan visi misi bersama. Manajemen modal yang baik adalah kunci kestabilan keuangan suatu perusahan, salah satu tujuan di dirikannya sebuah Perusahaan ialah untuk mendapatkan laba yang optimal. Adapun aspek yang bisa digunakan dalam menilai sebuah perusahaan sudah terkelola dengan baik atau tidak yaitu melalui pengelolaan modal kerja.
Jenis penelitian pada penelitian ini adalah menggunakan metode kualitatif. Pengumpulan data yang dilakukan dengan menggunakan cara wawancara, observasi dan dokumentasi. Tujuan penelitian untuk mengetahui seberapa efektifnya suatu modal kerja dalam meningkatkan laba usaha. Penelitian ini di lakukan di UMKM konveksi Ness Clothes Malang.
Hasil peneitian adalah selama dua periode terlihat bahwa efektivitas pengelolaan modal kerja mengalami penurunan di karenakan laba bersih yang dihasilkan tidak sesuai dengan jumlah modal yang digunakan pada perhitungan efektifitas terlihat bahwa pengelolaan modal kerja hanya menghasilkan laba bersih sebesar 39,86 % dan pada periode kedua pengelolaan modal kerja hanya menghasilkan laba bersih sebesar 31,85 %. Dari data tersebut dapat diklasifikasikan kedalam kelas tidak efektif.
Collections
- Skripsi [633]