Perencanaan Sistem Jaringan Distribusi Air Bersih di Kecamatan Yugungwi Kabupaten Lanny Jaya Provinsi Papua
Abstract
Berdasarkan hasil perhitungan dalam merencanakan sistem distribusi jaringan air bersih untuk Distrik Yugunggwi diperoleh beberapa kesimpulan sebagai berikut,Dengan perhitungan proyeksi penduduk diperoleh jumlah penduduk tahun 2026 sebanyak 5797 jiwa, setelah menghitung diperoleh debit sebesar 1,2842 lt/det berdasarkan kebutuhan air harian rencana pada distrik Yugunggwi sebesar 2,25 lt/det. Dengan menggunakan analisa Epanet 2.0 diperoleh hasil rencana yang memenuhi kriteria, dengan nilai pressure dengan tekanan terendah 33,60 m berada di atas standar minimal 0,5 – 10 m, pressure tertinggi adalah 93,72 m dibawah acuan standar (1-100 m). Kecepatan laju alir (velocity minimum 0,35 dan maksimum 0,71 dimana memenuhi kriteria rencana minimum 0,3 dan maksimum 6 m/s. Serta Unit Headloss maksimum (8,3 m) memenuhi kriteria ketetapan yaitu harus dibawah 10 m.Berdasarkan analisa wilayah ditentukan titik rencana reservoir pada elevasi 2.500 m dpl direncanakan berjarak 2 m dari sumber mata air, skema jaringan pipa distribusi sepanjang 2278 m dengan 9 titik junction. Diameter Pipa yang dibutuhkan sesuai dengan debit air yang mengalir bervariasi yaitu berkisar antara 22 mm – 79 mm. Berdasarkan perhitungan kapasitas reservoir diperoleh dimensi reservoir rencana adalah 6 x 3 x 4,5 m.
Collections
- Skripsi [190]