Pemanfaatan Media Sosial Pada Jatim Times dan Tugu Media Group
Abstract
Media sosial adalah platform online yang memungkinkan orang untuk memamerkan diri, terlibat, bekerja sama, berbagi, dan membuat hubungan sosial secara elektronik. Masyarakat menggunakan media sosial secara luas karena merupakan salah satu fenomena yang paling terkenal dan karena memungkinkan pengguna untuk berbagi informasi secara online, terlibat dalam diskusi, berinteraksi dengan orang lain, mengekspresikan kreativitas mereka, dan terlibat dalam berbagai bentuk interaksi sosial lainnya. Media sosial bagi portal berita media online dianggap sangat penting karena dengan kehadiran media sosial sangat membantu dalam mendistribusikan berita kepada publik. Selain sebagai media untuk mendistribusikan berita kepada publik, portal berita online juga menggunakan media sosial dalam berbagai hal.
Penelitian ini menggunakan metodologi pendekatan penelitian kualitatif dan menggunakan teori Uses and Gratifications dengan mewawancarai 6 informan meliputi Pimpinan Redaksi Jatim Times, Manager media sosial Jatim Times, Admin media sosial Tiktok Jatim Times, Direktur Pemberitaan Tugu Media Group, Wartawan Tugu Media Group, Admin media sosial Tugu Media Group. Wawancara dan dokumentasi digunakan untuk mengumpulkan data. Reduksi data, penyajian, dan pengambilan kesimpulan semuanya termasuk dalam analisis data.
The Jatimtimes dan Tugu Media Group menggunakan media sosial untuk enam tujuan berbeda: sebagai sumber informasi, sebagai metode penyampaian informasi, sebagai media hiburan, sebagai alat promosi media, sebagai alat branding, dan sebagai media untuk iklan. Selain kelebihan media sosial sebagai sumber informasi, juga menghadirkan masalah bagi media online karena banyak orang lebih tertarik membaca berita yang beredar di media sosial, meskipun informasinya tidak dapat dipercaya. Untuk itu wartawan Jatim Times dan Tugu Media Group akan menulis berita yang lebih mendalam dengan melakukan check ricek akan kebenaran informasi yang didapatkan karena berita yang disebarkan ke publik haruslah berita yang dapat dipercaya.
Collections
- Skripsi [178]