Pengaruh Pengembangan Sarana Prasarana Wisata Terhadap Peningkatan Jumlah Wisatawan
Abstract
Pengembangan sarana prasarana wisata merupakan faktor pendukung meningkatkan jumlah wisatawan yang termasuk dalam pembangunan kepariwisataan guna meningkatkan taraf hidup masyarakat terutama dalam bidang pariwisata. Sehingga muncul pertanyaan bagaimana pengembangan sarana prasarana wisata, jumlah wisatawan dan peningkatan jumlah wisatawan di Desa Sidomulyo, Kec. Batu, Kota Batu dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh yang ditimbulkan oleh sarana prasarana wisata terhadap peningkatan jumlah wisatawan.
Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif deskriptif, pengumpulan data dilakukan dengan instrumen kuesioner, observasi dan dokumentasi dengan teknik Sampel Random Sampling. validitas pearson product moment, realibilitas dan uji statistic normalitas probability plot, homogenitas dengan pengujian model korelasi linier sederhana dengan menggunakan analisis SPSS26.
Diketahui, R hitung > dari R tabel 0.361 data valid serta nilai realibilitas alpha > 0,6. Hasil analisis linier sederhana Y= 20.890 + 0,096 X, dalam keadaan konstan atau tetap sehingga variabel dependen bertambah sebesar 0,96 dari semula dan sarana prasarana wisata memiliki pengaruh positif terhadap jumlah wisatawan sebesar 0,096. Pengaruh sarana prasarana wisata terhadap peningkatan jumlah wisatawan sebesar 3.3%
Collections
- Skripsi [638]