Strategi Manajemen Humas Universitas Tribhuwana Tunggadewi Dalam Membentuk Citra Di Masyarakat
Abstract
Judul “Strategi Manajemen Humas Universitas Tribhuwana Tunggadewi dalam membentuk citra di masyarakat” merupakan upaya untuk memahami dan menerapkan strategi manajemen yang benar demi membangun hubungan baik dengan masyarakat. Sebab pada dasarnya strategi manajemen humas yang baik sangat penting dalam menyampaikan informasi yang sah dan valid, baik kepada individu maupun organisasi dan masyarakat. Sebagai lembaga pendidikan, Universitas Tribhuwana Tunggadewi perlu memahami dan menerapkan strategi manajemen humas yang baik, sehingga tugas dan tanggung jawabnya dalam hal menginformasi, mengedukasi, meyakinkan dan menarik simpati publik tercapai secara efektif. Dengan demikian dapat membentuk citra yang baik dari masyarakat terhadap lembaga/instansi kampus.
Menurut analisis, deskripsi dari pembahasan data maka dapat disimpulkan bahwasanya pola strategi manajemen humas kampus Universitas Tribhuwana Tunggadewi dalam membentuk citra di masyarakat meliputi dua cara yaitu secara internal adalah humas mampu menciptakan suasana nyaman dalam melakukan hubungan baik dengan publiknya dan di lingkup kampus dengan cara meningkatkan pelayanan serta program-program yang ada, adapun media komunikasi yang meliputi eksternal seperti rapat pada forum formal begitu pun informal.
Kemudian humas juga memberdayakan beberapa media komunikasi secara tidak langsung misalnya media online, media massa, surat kabar. dan media cetak.
Collections
- Skripsi [178]