Pembentukan Karakter Mandiri Melalui Kegiatan Pramuka Pada Siswami An Nurul Munzal Bumiayu Kota Malang
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pembentukan karakter mandiri pada siswa MI An Nurul Munzal melalui kegiatan ekstra kurikuler pramuka. Jenis penelitian yang digunakan dalam skripsi ini adalah kualitatif study kasus dengan subjek berupa informan meliputi, kepala sekolah, Pembina pramuka, guru, dan siswa MI An Nurul Munza. Teknik pengumpulan data dalam skripsi ini yaitu dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi, metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian Kualitatif yang mana metode ini sangat membantu mengeksplorasi atau mengkaji objek yang alamiah tanpa adanya manipulasi untuk mengungkapkan permasalahan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kegiatan Pramuka di MI An Nurul Munzal Kota Malang telah terlaksana dengan baik. Hal ini didukung dengan terbentuknya karakter mandiri siswa, termasuk dalam antusiasme belajar dan konsep belajar diluar ruangan yang menerapkan prinsip-prinsip serta unsur dasar dalam pendidikan karakter anak. Ada hambatan-hambatan dan kendala yang menjadi salah satu penghalang berjalannya proses pendidikan karakter. Disinilah diperlukan adanya sumber daya manusia yang mampu untuk menjadi pembimbing, guna untuk mendampingi tumbuh kembang peserta didik selama kegiatan ini berlangsung. Ini diperlukan, mengingat peserta didik masih dalam usia anak-anak, yang mana sangat penting untuk dibimbing dan didampingi oleh sumber daya yang baik. Kesimpulan dari penelitian ini adalah kemandirian yang dimiliki oleh siswa MI AN Nurul Munzal terbentuk dari kegiatan pramuka yang dilatih dari setiap kegiatan pramuka dan melalui pembiasaan mandiri. Kegiatan pramuka tidak hanya karakter mandiri yang didapatkan, banyak nilai-nilai karakter pada setiap materi dan pelaksanaannya. Tentu dalam prosesnya tidak selalu berjalan dengan lancar dimana dalam prosesnya terdapat kendala-kendala lain selain sumber daya manusia, yaitu kurang lengkapnya fasilitas yang tersedia sehingga perlu digaris bawahi bahwa proses pendidikan karakter belum dapat dikatakan maksimal. Lalu juga pada aspek internal atau peserta didik itu sendiri.
Collections
- Skripsi [95]