Persepsi Masyarakat Terhadap Keberadaan Peternakan Sapi Perah di Kecamatan Pujon Kabupaten Malang (Studi Kasus di Desa Pandesari, Pujon Lor, dan Ngroto Kecamatan Pujon)

Date
2020-11-29Author
Kenelak, Otanus
Sumarno
Suroto, Karunia Setyowati
Metadata
Show full item recordAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi masyarakat terhadap keberadaan peternakan sapi perah. Jenis penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data secara observasi, wawancara, studi kepustakaan, kuesioner. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kualitatif deskriptif menggunakan Statistical product and servici solutions (SPSS) mengenai persepsi masyarakat terhadap keberadaan peternakan sapi perah secara pengelompokan, penyederhanaan serta penyajian seperti tabel distribusi frekuensi.
Dari hasil penelitian yang dilakukan bahwa masyarakat di kecamatan Pujon tidak merasa terganggu dengan keberadaan usaha ternak sapi perah. Karena dalam pengelolaan peternakan sudah sangat baik dan sesuai. Selain itu persepsi masyarakat terhadap peternakan sapi perah sangat mendukung karena hasil limbah dari kotoran sapi dapat dimanfaafkan sebagai pupuk oleh masyarakat setempat.
Collections
- Skripsi [255]